Rabu, Juli 18, 2012

(324) Ribet akut.. Kelabakan tingkat dewa

Saya merasakannya sejak sebulan yang lalu. Entah kenapa tiba-tiba saja pekerjaan langsung permisi masuk. Ibu bilang, ya memang sudah waktunya itu. Iya juga mungkin ya?
Mulai dari kegiatan bimbingan teknik dan temu kelompok bagi IKM - industri kecil menengah, kemudian ada program gerbangmas, pasar lelang, pengawasan peredaran barang/jasa, sampai yang hari ini kegiatan HKP alias Hari Krida Pertanian. Pertanian yang punya gawe, disperindag yang ikut ribet. Hadeehh!!
 
Tapi, yang menjadi pertanyaan adalah meskipun kerjanya sampai begitu, tubuhku seakan tidak merasakan lelah atau capek. Kayak mati rasa begitu.(,--)
 
Apakah karena saya menikmati?? 
 
Keribetan yang luar biasa membuat pikiran saya teralih sejenak. Dan itu menyenangkan-setidaknya untuk kali ini. Fiuufh,,, semoga tidak selamanya pikiran saya teralih, karena masih ada satu pikiran yang harus saya prioritaskan. 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar