Jumat, November 04, 2011

(72) Minum kopi dapat memperkecil payudara???

Apakah kamu selalu minum kopi setiap hari? Merasa belum “bangun” apabila belum meneguk segelas kopi? Ada good news dan bad news untuk kamu. Hasil riset dari Swedia menemukan bahwa meminum lima cangkir kopi sehari akan membantu mencegah kanker payudara, namun khasiat ini mempunyai “efek samping” yang mengakibatkan menyusutnya ukuran payudara. Read this info, ladies!
Para ilmuwan di Swedia percaya bahwa konsumsi kafein akan mempengaruhi hormon tubuh perempuan selain juga menghambat pertumbuhan sel kanker.Karena kandungan kafein banyak terdapat pada kopi, maka dilakukanlah sebuah riset kepada ratusan perempuan untuk melihat korelasi antara kopi dengan payudara.


Kopi & Kanker Payudara
Universitas Lund di Swedia melakukan penelitian untuk melihat hubungan kopi dan kanker payudara pada 460 perempuan. Hasil studi mereka menemukan bahwa meminum kopi setidaknya tiga cangkir kopi sehari membuat risiko kanker mereka 33% lebih rendah dibandingkan perempuan lain. Mereka juga menemukan bahwa perkembangan kanker payudara juga melambat dengan konsumsi kopi tinggi dibandingkan dengan para pasien yang tidak atau jarang mengkonsumsi kopi.
Para peneliti di Institut Karolinska, Swedia juga melakukan penelitian kepada 6,000 perempuan berusia di atas 50 tahun dan menemukan bahwa mereka yang mengkonsumsi 5 cangkir atau lebih kopi per hari akan menurunkan risiko kanker payudara sampai 57% di kalangan perempuan paska masa menopause.

Kopi & Ukuran Payudara

Walaupun dianggap memiliki efek positif kepada kesehatan payudara, "Minum kopi dapat mempengaruhi ukuran payudara," kata Helena Jernstrom, pemimpin penelitian dari Universitas Lund di Swedia.
Walaupun kamu tidak perlu khawatir kalau payudara kamu akan menyusut dalam semalam, namun penelitian menunjukkan bahwa perempuan yang meminum tiga cangkir kopi atau lebih dalam sehari memiliki ukuran payudara sekitar 17% lebih kecil dari mereka yang meminum kurang dari tiga cangkir kopi sehari.Penelitian juga menemukan bahwa efek kopi pada ukuran payudara akan semakin kuat untuk setiap gelas yang diminum.
British Journal of Cancer juga mempublikasikan bahwa meminum tiga cangkir kopi atau lebih dalam sehari sudah cukup untuk menyebabkan ukuran payudara yang lebih kecil.

Terlepas dari itu semua, gaya hidup yang seimbanglah yang menyebabkan hidup kita sehat. Ingatlah bahwa walaupun kafein dianggap baik untuk pencegahan kanker, beberapa studi lain juga memaparkan bahwa kafein menghambat penyerapan kalsium pada tubuh. Meminum terlalu banyak kopi yang mengandung kafein tinggi juga bisa mempengaruhi kualitas tidur dan istirahat yang dibutuhkan oleh tubuh. Dan, terutama untuk para ibu hamil dan menyusui disarankan untuk membatasi atau menjauhi konsumsi kafein yang akan ikut tersalurkan kepada bayi melalui ASI.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar